Sampai saat ini, OpenThink Labs, Negeri Pelangi, belum memiliki badan hukum, untuk sementara ketika melakukan transaksi dengan pelanggan (atau kami menyebutnya "investor"), sebagai tanggung jawab kepada Negara, kami menggunakan NPWP pribadi dalam menjalankan kewajiban kami, yaitu membayar Pajak.

NP adalah pengejewantahan dari {eco+social+techno}-preneurship, jadi dalam setiap usaha yang kami jalankan, kami akan memperhatikan ketiga aspek yang sangat erat kaitannya ini.

Perumpamaan (nafkah yang dikeluarkan oleh) orang-orang yang menafkahkan hartanya di jalan Allah adalah serupa dengan sebutir benih yang menumbuhkan tujuh bulir, pada tiap-tiap bulir seratus biji. Allah melipat gandakan (ganjaran) bagi siapa yang Dia kehendaki. Dan Allah Maha Luas (karunia-Nya) lagi Maha Mengetahui.QS. Al Baqarah : 261

 



Visi


  1. Membumikan Al-Qur'an
  2. Mewujudkan indonesia yang lebih agamis, beradab, dan menempatkan hari kemudian sebagai prioritas pertama dengan tidak mengabaikan ilmu pengetahuan dan teknologi
  3. Berantas kemiskinan, baik kemiskinan rohani maupun duniawi
  4. Mengharmoniskan hubungan ABG+C (Academician, Business, Government and Community)

Misi


2019-2021 (Penguatan ke Dalam)

  1. Memperkuat lini usaha mandiri dalam menjalankan kegiatan operasional sehari-hari
  2. Memasyarakatkan Aquaponik, Hidroponik, Pengolahan sampah organik dari sumbernya dengan memanfaatkan BSF
  3. Membumikan riset-riset yang dilakukan oleh peneliti, khususnya peneliti bumi pertiwi, Indonesia (Tahap 5)

2017-2018 (Harmonisasi Hubungan Desa (Baca : Anshar) dan Kelurahan (Baca : Muhajirin))

  1. Memperkuat lini usaha mandiri dalam menjalankan kegiatan operasional sehari-hari
  2. Memasyarakatkan Aquaponik, Hidroponik, Pengolahan sampah organik dari sumbernya dan Biogas
  3. Membumikan riset-riset yang dilakukan oleh peneliti, khususnya peneliti bumi pertiwi, Indonesia (Tahap 4)

2015-2016 (Harmonisasi Hubungan Desa (Baca : Anshar) dan Kelurahan (Baca : Muhajirin))

  1. Memajukan Sistem Pengajaran di Majlis Ta'lim An-Nisa
  2. Memperkuat lini usaha mandiri dalam menjalankan kegiatan operasional sehari-hari
  3. Memasyarakatkan Aquaponik, Hidroponik, Pemilahan Sampah, Penggunaan Sepeda (Listrik) sebagai transportasi jarak dekat yang ramah lingkungan.
  4. Membumikan riset-riset yang dilakukan oleh peneliti, khususnya peneliti bumi pertiwi, Indonesia (Tahap 3)

2013-2014 (Membangun Kelurahan Kami)

  1. Memajukan Sistem Pengajaran di Majlis Ta'lim An-Nisa
  2. Memiliki lini usaha mandiri dalam menjalankan kegiatan operasional sehari-hari
  3. Memasyarakatkan Pemilahan Sampah dan Aquaponik  dan Hidroponik
  4. Membumikan riset-riset yang dilakukan oleh peneliti, khususnya peneliti bumi pertiwi, Indonesia (Tahap 2)

2011-2012 (Our First Step : Pasar Rebo)

  1. Membantu seluruh pendidikan dasar, menengah pertama, dan menengah atas ter-link ke industri, khusus nya wilayah Kecamatan Pasar Rebo
  2. Memiliki lini usaha mandiri dalam menjalankan kegiatan operasional sehari-hari
  3. Membantu anak-anak usia sekolah yang terpaksa harus menjadi anak jalanan, karena himpitan ekonomi 
  4. Membumikan riset-riset yang dilakukan oleh peneliti, khususnya peneliti bumi pertiwi, Indonesia (Tahap 1)

Nilai-Nilai NP

 

  • Siddiq (Jujur)
  • Amanah (Dapat Dipercaya)
  • Tabligh (Komunikatif)
  • Fathonah (Cerdas)
  • Zuhud

#muhasabah

"Al Islamu mahjubun bil muslimin" (Kemuliaan Islam ditutupi oleh perilaku oknum orang Islam itu sendiri).
- Syaikh Muhammad Abduh

#muhasabah

"Hai orang-orang yang beriman, sukakah kamu Aku tunjukkan suatu perniagaan yang dapat menyelamatkanmu dari azab yang pedih? (yaitu) kamu beriman kepada Allah dan RasulNya dan berjihad di jalan Allah dengan harta dan jiwamu. Itulah yang lebih baik bagimu, jika kamu Mengetahui. Niscaya Allah akan mengampuni dosa-dosamu dan memasukkanmu ke dalam jannah yang mengalir di bawahnya sungai-sungai; dan (memasukkan kamu) ke tempat tinggal yang baik di dalam jannah ‘Adn. Itulah keberuntungan yang besar.Dan (ada lagi) karunia yang lain yang kamu sukai (yaitu) pertolongan dari Allah dan kemenangan yang dekat (waktunya). dan sampaikanlah berita gembira kepada orang-orang yang beriman. (QS : As-Shaff : 10-13)"




"Kerusakan yang timbul di kandang kambing akibat dilepaskannya dua ekor serigala yang dalam keadaan lapar, tidaklah lebih parah daripada kerusakan yang timbul terhadap agama seseorang, akibat semangatnya untuk mencari harta dan kedudukan" Imam At-Thirmidzi berkata, "Hadits ini hadits hasan shahih"

Hasan Basri [1] [2] ditanya : Apa rahasia zuhudmu di dunia ini? Beliau menjawab : aku tau rezekiku tidak akan diambil orang lain, karena itu hatiku selalu tenang. Aku tau amalku tidak akan dikerjakan orang lain, karena itulah aku sibuk beramal saleh. Aku tahu ALLAH Ta'ala selalu memperhatikanku , karena itulah aku malu jika ALLAH melihatku sedang dlm maksiat. Dan aku tau kematian itu sudah menungguku, krn itulah aku selalu menambah bekal utk hari pertemuanku dengan ALLAH..